4 Ide Bisnis Online di Tahun 2024

Bisnis62 Dilihat


Kita sudah memasuki era dan tahun yang baru, yaitu 2024. Tahun dimana semua hal dilakukan serba digital! Kamu yang ingin membuka bisnis tentu aja mulai mengembangkan ide bisnis online yang cocok untuk di tahun 2024. Umumnya, bisnis yang dijalankan pun perlu sesuai dengan zaman dan tren yang ada dan mengidentifikasikan kesempatan bisnis yang menjanjikan. Berikut ini 5 ide bisnis online di tahun 2024 yang harus kamu coba!

Blogger

Ide bisnis online ini dapat dijalankan untuk di tahun 2024 nanti, terutama bagi kamu yang memiliki passion sebagai penulis atau suka berbagi di blog. Meski memang blogger ini mencakup hal yang luas, mulai dari perjalanan, fashion, kuliner, dan lain sebagainya, isi dari semua blog memiliki beberapa kesamaan.

Blog sendiri merupakan situs web yang berisikan informasi, opini, atau wawasan tentang topik tertentu yang diperbarui secara berkala. Maka dari itu, buat kamu yang ingin mendapatkan konten berkualitas, mulailah untuk memikirkan cara memonetisasi blog dan menjadikannya sebagai blog yang bisa menghasilkan uang, seperti meng-hosting ruang iklan, postingan bersponsor, dan lain-lain.

Pemasar Afiliasi

Sumber : inkhive.com

Kamu yang sudah membangun pengikut online dengan jumlah lebih besar dan memiliki pengaruh dalam media sosial, bisa mencoba bisnis ini di tahun 2024 nanti. Kamu sebagai pemasar afiliasi bakal bekerjasama dengan sebuah perusahan layanan untuk memasarkan produk mereka dengan cara membagikannya atau merekomendasikannya ke pengikut kamu melalui tautan afiliasi.

Tentu aja, kamu bisa mendapatkan komisi setiap kali pengikut kamu mengklik tautan afiliasi dan membeli produk yang kamu rekomendasikan. Meski begitu, kamu juga butuh mempromosikan konten afiliasi ini dengan materi yang diharapkan pengikut kamu dapat tertarik. Bisa pelajari dulu cara untuk mempromosikan produk afiliasi ini dan jangan sampai konten kamu menjadi spam, ya.

Pengembang Aplikasi

Sumber : ns804.com

Dilihat dari jumlah aplikasi yang diunduh di tahun lalu, bisa mencapai hampir 200 miliar. Tentu aja, kamu bisa menjadikan pengembang aplikasi ini sebagai ide bisnis online di tahun 2024 nanti. Tapi, buat kamu yang belum memiliki pengalaman bisa mempelajari dulu beberapa bahasa pemrograman umum, seperti Python, JavaScript, atau iOS, dan ketahui desain yang ada di perangkat lunak dasar.

Tanpa harus ada latar belakang coding, kamu bisa bekerjasama untuk mengembangkan aplikasi dengan seseorang yang sudah berpengalaman. Jangan lupa, perhatikan juga ide aplikasi yang mendukung riset pasar secara menyeluruh. Misalnya, apakah aplikasi yang kamu buat menawarkan fitur baru untuk bisa masuk ke pasar kompetitif atau adakah aplikasi lain yang serupa.

Instruktur Kursus Online

Sumber : elearningindustry.com

Memiliki kemampuan atau hobi mengajar di waktu tertentu? Kamu bisa jadikan kemampuan tersebut sebagai ide bisnis online di tahun 2024 ini. Cara ini juga yang membuat kamu bisa berbagi pengetahuan sekaligus mendapatkan gaji pasif. Cobalah untuk mencari platform atau situs web yang menerima jasa kursus online, lalu pilih topik tertentu yang ingin kamu ajarkan.

Pastikan, kamu memang sudah fokus dan ahli dalam topik tersebut, seperti desain logo, penulis, investasi dan keuangan, komputer, bahasa asing, dan lain sebagainya. Tentu aja, kamu harus menyiapkan materi setiap pelajaran. Bagi kamu yang memiliki platform tersendiri seperti blog atau Youtube, maka bisa menawarkan kursus online secara private sebagai tambahan, nih.

Itu dia ide bisnis online yang dapat kamu lakukan untuk di tahun 2024 agar bisa menghasilkan pendapatan pasif. Pastikan, kamu mempelajari juga ide bisnis tersebut yang ingin dijalankan nanti dan perdalam juga untuk lebih memahaminya.




Bisnis